Seperti Seharusnya - NOAH

Seperti Seharusnya - NOAH

Seperti Seharusnya - NOAH
Minggu, 23 September 2012

Images From Google

Noah band yang merupakan nama baru dari band baru dari Ariel, Lukman, Uki, Reza dan David akhirnya mengeluarkan album juga, setelah menunggu lama akibat kasus yang menimpa Ariel. Setelah mengeluarkan single "separuh aku" beberapa waktu yang lalu, Kini mereka datang dengan album "Seperti Seharusnya" dalam album ini ada 10 lagu yang ditawarkan oleh Noah untuk lebih jelasnya lihat Tracklist dibawah ini :

   01. Raja Negeriku
   02. Jika Engkau
   03. Separuh Aku
   04. Hidup Untukmu, Mati Tanpamu
   05. Ini Cinta
   06. Terbangun Sendiri
   07. Sendiri Lagi
   08. Demi Kita
   09. Tak Lagi Sama
  10. Puisi Adinda

Lagunya keren - keren sempet merinding juga pas denger lagu yang "Hidup Untukmu, Mati Tanpamu" lagu ini liriknya ditulis sama Ryan D'Massiv tapi musiknya di bikin Ariel dan jadinya pas. Album yang berdurasi sekitar 40 Menit lebih ini juga di jual di iTunes dengan harga Rp. 60.000 kalo yang di Indonesia mau beli datang aja ke KFC atau KFC Store karena album ini hanya dijual disana. Kembali membahas album ini lagu dengan menit terpanjang yaitu (5:24) dimiliki lagu "Hidup Untukmu, Mati Tanpamu" Sedangkan untuk lagu dengan menit terpendek (2:34) adalah  "Puisi Adinda". Dalam album ini juga ada lagu yang sedikit berbeda temanya dengan lagu - lagu yang lain yang ada pada album ini, jika yang sembilan lagu dalam album ini membahasa tentang cinta maka lagu "Raja Negeriku" ini mengkomunikasikan tentang Ariel yang Cinta dengan Indonesia, dilagu ini juga banyak efek pidato - pidato gitu, keren pokoknya. Dari lagu - lagu yang sudah dua hari ini saya puter terus ada lagu yang bisa dibilang aku banget yaitu "Tak Lagi Sama" sama "Ini Cinta" bawaannya pengen dengerin lagu itu terus abis asik sich.